Motor Baru Honda

PENGGANTI MEGA PRO????


Akhirnya, ketahuan juga calon pengganti Honda Mega Pro. PT Astra Honda Motor (AHM) siap meluncurkan tipe terbaru dengan kode produksi GL15A1RR M/T atau GL15A1D M/T. Tahap awal dibuat 78.000 unit.

Gosip yang beredar selama ini mesin akan diambil dari Thailand dan India. New Mega Pro 150 enggak tahunya memilih engine dari India.

Pastinya bukan cuma mesin yang diambil dari produsen Honda di India. Body-work dan fitur pun benar-benar mencangkok dari Honda CB Unicorn Dazzler. Unicorn Dazzler salah satu varian yang diproduksi Hero Honda, India.

Kalau dilihat dari kode produksi, New Mega Pro 150 akan hadir dalam dua versi, pelek palang dan jari-jari. Versi pelek racing rem belakang menggunakan cakram, sedang varian pelek jari-jari tetap menggunakan tromol. Sipnya lagi kedua tipe New Mega Pro 150 ini sudah bersuspensi monosok.

AHM juga akan menghadirkan New Revo AT atau bebek matik alias betik 110 cc dengan teknologi injeksi. Kabar paling cihuy, dalam waktu dekat ini juga akan segera dilaunching AHM.

Siap-siap!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar